AyoJawab.com – Tes bakat skolastik dan kunci jawabannya sampai hari ini masih digunakan sebagai tolak ukur keberhasilan seseorang yang memulai kuliah ataupun memasuki dunia kerja. Akhir-akhir ini banyak digunakan dalam seleksi tes beasiswa LPDP, seleksi guru penggerak, dan seleksi masuk kerja BUMN maupun swasta.
Tes bakat skolastik dan kunci jawabannya ini tentunya sengaja disajikan oleh tim AyoJawab.com guna mendukung sukses Anda yang akan masuk dunia kuliah melalui jalur beasiswa LPDP, maupun Anda yang akan menjadi guru penggerak. Juga buat Anda yang akan bekerja di BUMN.
Sebelum kita membahas contoh soal tes bakat skolastik, ada baiknya kita bahas pula beberapa hal yang berkaitan. Sehingga pemahaman kita semua akan menjadi lebih utuh. Simak ya!
Apa Itu Tes Bakat Skolastik?
Tes bakat skolastik merupakan tes yang bertujuan untuk memprediksi. Hal ini yang membedakannya dengan tes prestasi. Karena tes prestasi sendiri adalah untuk mengevaluasi performa pada suatu program.
Atau dengan kata lain, tes bakat skolastik dilakukan sebelum seseorang mengikuti suatu program, sedangkan tes prestasi untuk mengukur kemampuan seseorang yang telah menyelesaikan program tertentu.
Tes bakat skolastik ini sebenarnya adalah adopsi dari tes SAT (Scholastic Aptitude Test) yang sudah menjadi standar ujian masuk Perguruan Tinggi di Amerika dan dunia. Di Indonesia, tes ini telah menjadi salah satu tes standar ujian masuk perguruan tinggi maupun tes penyaringan untuk keperluan lainnya.
Tujuan Tes Bakat Skolastik
Tes bakat skolastik seringkali dimanfaatkan untuk memprediksi kemampuan pegawai yang baru akan bergabung di sebuah lembaga, baik instansi pemerintah maupun swasta. Dimanfaatkan pula untuk memprediksi kemampuan dasar pegawai yang akan menduduki jabatan dan lingkungan kerja yang baru.
Selain itu, lembaga pendidikan yang melakukan seleksi kepada calon siswa/mahasiswanya juga menggunakan instrumen test bakat skolastik. Tujuannya adalah untuk memprediksi seberapa baik kemampuan calon siswa/mahasiswanya dalam menyelesaikan tugas-tugas akademik dan sejenisnya.
Kombinasi skor kemampuan penalaran verbal dan kemampuan numerikal dijadikan sebagai prediktor tentang kemampuan skolastik seseorang, yaitu kemampuan khusus untuk menyelesaikan tugas- tugas dalam mata pelajaran akademik.
Oleh karena itu gabungan dari subtes kemampuan penalaran verbal dan kemampuan numerikal dikenal pula sebagai bakat skolastik.
Pengertian Tes Bakat Skolastik
Dari penjelasan di atas bisa kita simpulkan pengertian dari tes bakat skolastik.
“Tes bakat skolastik adalah gabungan antara penalaran verbal dan penalaran numerik. Kombinasi skor kedua kemampuan tersebut akan menjadi prediktor yang baik bagi bakat skolastik seseorang, yaitu kemampuan khusus untuk menyelesaikan tugas-tugas akademik.”
Sekarang mari kita cek mengenai jenis-jenis tes bakat skolastik secara umum.
Jenis-jenis Tes Bakat Skolastik
Jenis-jenis tes bakat skolastik yang sering diujikan umumnya terdiri dari empat subtes, yaitu:
- Tes penalaran verbal atau bahasa
- Tes penalaran numerik
- Tes logika
- tes spasial atau gambar.
Tes Penalaran Verbal
Tes penalaran verbal adalah tes yang dirancang untuk melihat seberapa baik seseorang dapat mengerti ide dan konsep-konsep yang dinyatakan dalam bentuk kata-kata. Selain itu juga untuk melihat seberapa mudah seseorang dapat berpikir dan memecahkan masalah-masalah yang dinyatakan dalam bentuk kata-kata.
Ciri-ciri tes penalaran verbal sebagai berikut:
No. | Ciri-ciri Tes Penalaran Verbal |
1. | Mampu menentukan persamaan kata (sinonim) |
2. | Mampu menentukan lawan kata (antonim) |
3. | Mampu membedakan kata |
4. | Mampu menentukan padanan hubungan kata (analogi) |
Dilihat dari ciri-ciri di atas, maka tes penalaran verbal terdiri dari:
- Tes sinonim (persamaan kata)
- Tes antonim (lawan kata)
- Pengelompokan kata atau membedakan kata
- Tes padanan hubungan kata
Tes Penalaran Spasial
Tes spasial atau tes relasi ruang dalam hal ini berkaitan dengan cara mengungkap hubungan antara benda-benda konkret melalui visualisasi. Tes kemampuan relasi ruang akan mengungkapkan kemampuan seseorang untuk melihat, membayangkan bentuk-bentuk dan permukaan suatu obyek.
Obyek tersebut diasumsikan telah selesai sebelum dibangun dengan hanya melihat gambar-gambar yang akan digunakan sebagai penuntun bangunan itu. Kemampuan ini akan mempermudah seseorang dalam menangani berbagai pekerjaan dalam geometri.
Ciri-ciri tes relasi ruang adalah sebagai berikut:
No. | Ciri-ciri Tes Relasi Ruang |
1. | Mampu menentukan dengan tepat bangun dari jaring-jaring yang tersedia |
2. | Mampu menentukan dengan tepat jaring-jaring bangun dari bangun yang telah tersedia |
Tes Penalaran Numerik
Tes penalaran numerik adalah tes yang dirancang untuk melihat seberapa baik seseorang dapat mengerti ide-ide dan konsep-konsep yang dinyatakan dalam bentuk angka-angka. Selain itu untuk untuk melihat seberapa mudah seseorang dapat berpikir dan memecahkan masalah-masalah yang dinyatakan dalam bentuk angka-angka.
Penalaran numerik penting terutama bagi mata pelajaran di universitas seperti Matematika, Ilmu Alam dan Ilmu Kimia. Mahasiswa yang memperoleh skor tinggi dalam penalaran numerik ini mungkin juga akan bekerja dengan baik dalam berhitung dan juga mengukur kemampuan yang diperlukan di tempat kerja.
Ciri-ciri tes penalaran numerik adalah sebagai berikut:
No. | Ciri-ciri Tes Penalaran Numerik |
1. | Mampu melakukan penjumlahan |
2. | Mampu melakukan pengurangan |
3. | Mampu melakukan pembagian |
4. | Mampu melakukan perkalian |
5. | Mampu melakukan perhitungan sederhana |
Berdasarkan ciri-ciri di atas, maka tes penalaran numerik bisa berupa:
- Tes aritmatika (hitungan)
- Tes seri angka
- Tes seri huruf
- Tes logika angka
- Tes angka dalam cerita.
Tes Penalaran Logika
Tes penalaran logika berfungsi mengukur kemampuan seseorang dalam penalaran dan pemecahan persoalan secara logis atau masuk akal. Tes logika ini meliputi:
- Tes logika umum
- Tes analisa pernyataan dan kesimpulan (silogisme)
- Tes logika cerita
- Tes logika diagram
Tes Bakat Skolastik dan Kunci Jawabannya
Tes bakat skolastik dan kunci jawabannya berikut ini kami sajikan secara acak agar bisa meliputi semua contoh soal dalam 4 jenis tes bakat skolastik seperti dijelaskan di atas. Silahkan Anda pelajari dengan seksama!
Tes Penalaran Verbal
Tes bakat skolastik dan kunci jawabannya berikut ini terdiri dari soal tes sinonim, tes antonim, perbandingan kata, dan mengelompokkan kata. Silahkan Anda cermati!
Tes bakat skolastik nomor (1)
Sinonim kata ADAPTASI = ….
a. tetap
b. penyesuaian
c. pilihan
d. perencanaan
e. perubahan
Jawaban: b
Kata yang memiliki arti paling dekat dengan kata adaptasi adalah kata penyesuaian.
Tes bakat skolastik nomor (2)
Sinonim kata SUBSTANSI = ….
a. nyata
b. fakta
c. maksud
d. inti
e. isi
Jawaban: d
Kata yang paling dekat artinya dengan kata subtansi adalah kata inti.
Tes bakat skolastik nomor (3)
Antonim kata STABIL = ….
a. internal
b. insidentil
c. kuat
d. permanen
e. labil
Jawaban: e
Stabil artinya tetap, lawan katanya adalah labil.
Tes bakat skolastik nomor (4)
Antonim kata PARSIAL = ….
a. internal
b. eksternal
c. komunal
d. komuniter
e. konflik
Jawaban: c
Parsial artinya hanya sebagian atau tidak utuh, lawan katanya adalah komunal.
Tes bakat skolastik nomor (5)
Yang manakah dari kelima pilihan di bawah ini yang berbeda dari keempat lainnya?
a. Dollar
b. Pound
c. Gold
d. Lira
e. Franc
Jawaban: c
Keempat lainnya adalah jenis mata uang, sedangkan GOLD adalah jenis logam.
Tes bakat skolastik nomor (6)
KEPALA terhadap JARI KAKI, seperti ATAP terhadap ….
a. RUMAH
b. DASAR
c. RUANGAN
d. LANGIT-LANGIT
e. GENTENG
Jawaban: b
KEPALA berada di sebelah atas, dan jari kaki berada di sebelah bawah. Maka analogi yang sesuai; ATAP berada di sebelah atas dan DASAR berada di sebelah bawah.
Tes Penalaran Spasial
Tes bakat skolastik dan jawabannya berikut ini merupakan subtes penalaran spasial. Silahkan Anda coba untuk menjawabnya terlebih dahulu sebelum melihat kunci jawaban yang kami sajikan!
Tes bakat skolastik nomor (7-12)
Kunci jawaban tes bakat skolastik tes penalaran spasial di atas adalah:
7. e
8. c
9. b
10. b
11. b
12. c
Adapun pembahasannya diserahkan kepada pembaca.
Tes Penalaran Numerik
Tes bakat skolastik dan kunci jawabannya pada bagian ini merupakan contoh soal subtes penalaran numerik. Soal terdiri dari tes deret angkat, penalaran kuantitatif dan penalaran analitis.
Tes bakat skolastik nomor (13)Â
10-12-24-26-52-54-108 ….
a. 112
b. 216
c. 110
d. 124
e. 214
Jawaban: c
Gunakan rumus + 2 x 2 + 2 dan seterusnya …
Tes bakat skolastik nomor (14)Â
99-96-91-84-75 ….
a. 64
b. 70
c. 25
d. 150
e. 66
Jawaban: a
Gunakan rumus –3 –5 –7 –9 –11 dst …
(pengurangan angka ganjil)
Tes bakat skolastik nomor (15)Â
3-9-27-81 ….
a. 90
b. 162
c. 225
d. 224
e. 100
Jawaban: d
Gunakan rumus x3 x3 x3 x3 dan seterusnya.
Tes bakat skolastik nomor (16)Â
100-95- 85-70- 50 ….
a. 25
b. 55
c. 75
d. 100
e. 125
Jawaban: a
Gunakan rumus +2 +4 +6 +8 +10 +12 +14 dan seterusnya…
(pengurangan kelipatan 5)
Tes bakat skolastik nomor (17)Â
3-5-9-15-23-33-45 ….
a. 59
b. 60
c. 68
d. 90
e. 112
Jawaban: a
Gunakan rumus +2 +4 +6 +8 +10 +12 +14 dan seterusnya …
(penambahan angka genap)
Tes bakat skolastik nomor (18)
Perbandingan berat badan 4 orang siswi adalah sebagai berikut:
- P 3 kg lebih berat daripada S;
- Q lebih ringan 6 kg dibandingkan R;
- S lebih berat 2 kg dibandingkan Q.
Jika diketahui berat badan S = 40 kg, manakah pernyataan berikut yang paling tepat?
a. berat badan P > R
b. berat badan S > R
c. berat badan R > P
d. berat badan Q > P
e. berat badan S > P
Jawaban: c
Pemodelan matematika yang dapat dibentuk yaitu:
P= S+3…(1)
 Q=R-6…(2)
S=Q+2…(3)
karena S = 40, maka didapat P=43, Q=38, R=44
maka pernyataan yang paling tepat yaitu R > P
Tes bakat skolastik nomor (19)
5,055 : 2,022 = ….
a. 2,025
b. 2,05
c. 2,499
d. 2,5
e. 2,525
Jawaban: d
Bagilah pembilang dan penyebut dengan 1,011, dan mendapatkan:
5,055/2,022 = 5/2 = 2,5
Tes bakat skolastik nomor (20)
Jika a × b = 12 dengan a dan b adalah bilangan bulat positif, maka nilai maksimum a + b – 1 adalah ….
a. 6
b. 7
c. 8
d. 12
e. 13
Jawaban: d
ab = 12
kemungkinan (1,12), (3, 4), dan (2, 6)
maka a + b – 1 = 1+12–1=12
Tes Penalaran Logika
Tes bakat skolastik dan kunci jawabannya berikut merupakan subtes penalaran logika. Tugas Anda adalah mendapatkan kesimpulan yang paling tepat dari semua pilihan jawaban yang disajikan.
Tes bakat skolastik nomor (21)
Salah satu syarat diterimanya sebagai PNS adalah lulus dengan tes CPNS. Soekarno adalah salah satu peserta yang akan mengikuti tes CPNS.
a. Soekarno diterima sebagai PNS
b. Soekarno mampu mengerjakan tes PNS
c. Soekarno belum tentu diterima sebagai PNS
d. Soekarno tidak diterima sebagai PNS
e. Soekarno tidak lulus dalam tes PNS
Jawaban: c
Tes bakat skolastik nomor (22)
Memancing adalah aktifitas yang pasti dilakukan Badru di hari Minggu Hari Minggu ini Badru banyak pekerjaan.
a. Hari Minggu Badru tidak memancing
b. Hari Minggu Badru ragu memancing
c. Badru memancing pada hari selain Minggu
d. Badru tidak memancing jika banyak pekerjaan.
e. Hari Minggu ini Badru pergi memancing walaupun banyak pekerjaan
Jawaban: c
Tes bakat skolastik nomor (23)
Semua warga Desa Suket adalah nelayan. Pak Imam adalah warga Desa Suket.
a. Pak Imam pasti seorang nelayan
b. Pak Imam bukan seorang nelayan
c. Pak Imam terpaksa menjadi nelayan
d. Pak Imam belum mau menjadi nelayan
e. Pak Imam nelayan dari desa sebelah Desa Suket
Jawaban: a
Demikian tes bakat skolastik dan kunci jawabannya yang dapat kami sajikan. Untuk mendukung sukses Anda, silahkan akses materi kami yang lebih lengkap pada halaman; Contoh Soal Tes Bakat Skolastik, Tes Bakat Skolastik untuk Guru Penggerak, Contoh Soal Psikotes Sinonim dan Antonim dan Jawabannya, Contoh Soal Pemahaman Wacana dan Jawabannya, Tes Deret Angka Psikotes. Sekian, semoga kesuksesan selalu menyertai Anda semua!
1 comment